Thursday, April 2, 2020

Muffin Cake Chocolate

Muffin



Asal kata muffin berasal dari Moofin yang disebut-sebut pada awal tahun 1700-an. Kata moofin ini berasal dari bahasa Jerman, Muffen. Muffen berasal dari kata Muffe yang artinya kue kecil, sementara banyak orang juga menyebutnya dengan Moufflet yang artinya lembut.
Muffin awalnya dibuat menggunakan cetakan khusus berbentuk mangkuk. Adonan muffin hampir sama dengan adonan roti pada umumnya namun ditambahkan ragi dalam jumlah cukup banyak sehingga membuatnya lebih ringan dan lebih lembut dibandingkan roti.
Awalnya muffin dibuat dengan menambahkan pearlash yakni bahan tambahan yang berfungsi membuat tekstur muffin lebih lembut dan empuk. Hingga akhir abad ke -18, bahan ini masih digunakan hingga akhirnya sekarang digantikan oleh peran baking powder.
Dulu muffin tidak banyak dikreasikan karena hanya memiliki satu varian rasa, lain dengan saat ini. Sekarang muffin banyak dikreasikan jadi makanan yang beragam mulai ditambahkan cokelat, keju, hingga muffin gurih dengan rasa kari.
Karena bentuknya yang mirip, muffin dan cupcakes banyak dikaitkan. Keduanya memang tak bisa dipisahkan dan saling terkait meskipun berasal dari jenis yang berbeda. Cupcakes pertama kali disebut pada 1828, jauh setelah muffin populer.

No comments:

Post a Comment

Kue Lidah Kucing

Kue kering Lidah Kucing merupakan jajaran kue kering yang menjadi kue favorit pada saat hari raya. Bentuknya yang tipis dan panjang sehin...